Tanggal Rilis | : | 15 Januari 2019 |
Ukuran File | : | 0.87 MB |
Abstraksi
Perekonomian Maluku berdasarkan besaran Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) atas dasar harga berlaku triwulan III-2018 mencapai Rp.10,92 triliun dan atas harga konstan 2010 mencapai Rp.7,46 triliun. Ekonomi Maluku triwulan III-2018 tumbuh 6,34 persen (y-on-y). dari sisi produksi, pertumbuhan didorong oleh hampir semua lapangan usaha, dengan pertumbuhan tertinggi dicapai Lapangan Usaha Administrasi Pemerintahan, Pertahanan dan Jaminan Sosial Wajib yang tumbuh 9,82 persen. Dari sisi Pengeluaran, pertumbuhan tertinggi dicapai oleh Komponen Pembentukan Modal Tetap Bruto yang tumbuh sebesar 10,28 persen.
Ekonomi Maluku triwulan III-2018 meningkat sebesar 2,78 persen (q-to-q). Dari sisi produksi, pertumbuhan tertinggi pada Lapangan Usaha Konstruksi sebesar 5,23 persen. Sementara dari sisi Pengeluaran dicapai oleh Komponen Pembentukan Modal Tetap Bruto sebesar 3,98 persen. Ekonomi Maluku triwulan II-2018 (c-to-c) tumbuh 5,76 persen. Dari sisi produksi, pertumbuhan didorong hampir semua lapangan usaha kecuali Pertambangan dan Penggalian yang mengelami kontraksi sebesar 8,18 persen. Sementara dari sisi pengeluaran terutama didorong oleh Komponen Pembentukan Modal Tetap Bruto yang tumbuh sebesar 10,43 persen.
Berita Resmi Statistik Terkait
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Maluku Tengah (Statistics Maluku Tengah Regency)Jl. R.A. Kartini No 15
Kelurahan Namaelo
Kecamatan Kota Masohi Telp (62-914) 21561
Mailbox : bps8103@bps.go.id
Tentang Kami